Kamis, 21 Januari 2010

LDII Bali Gelar Seminar Pendidikan Anak


Denpasar (Antara Bali) - Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Dakwah Islam Indonesia atau LDII Provinsi Bali menggelar seminar untuk kaum ibu dengan tema mengenai pentingnya pendidikan teknologi dalam mengasuh anak.

Siaran pers LDII Bali yang diterima ANTARA di Denpasar, Kamis menyebutkan, seminar itu menghadirkan pembicara, I Gusti Ayu Tirtha Adiasari, SE, pimpinan Niti Mandala Club, sebuah lembaga pendidikan yang melayani kebutuhan alternatif belajar bagi siswa yang mempunyai masalah dalam model pendidikan formal.

Ratusan peserta seminar yang sebagian besar masih awam soal teknologi terkini terlihat sangat antusias mengikuti hingga acara berakhir.

Mereka terlihat antusias belajar mengenai pendidikan bagi anak di zaman yang tidak bisa lepas dari dunia teknologi ini.

Ketua panitia seminar, Hj Ni Made Winiati mengungkapkan, kegiatan ini merupakan awal dari program kerja lima tahun Biro Peranan Wanita dan Kesejahteraan LDII Provinsi Bali.

"Kami berharap dengan adanya seminar semacam ini peranan kaum ibu dan kaum istri dalam mewujudkan keluarga sakinah mawadah wa rahmah bisa meningkat, terutama juga dalam masalah mendidik anak yang di masa sekarang sangat rentan terpengaruh oleh hal negatif dari adanya teknologi," katanya.

Dengan pemahaman yang baik tentang pentingnya pendidikan teknologi, kaum Ibu bisa lebih piawai dalam mendidik anak-anaknya menjadi cerdas namun tetap berakhlak.(*)
sumber: ANTARA News

1 komentar:

LDII TULUNGAGUNG mengatakan...

Emang perlu lebih sering lagi seminar tentang pendidikan anak seperti ini. sukses terus buat LDII Bali. LDII TULUNGAGUNG